Text
Aku Pernah Durhaka
Buku ini recommended bagi para orangtua sebagai salah satu referensi dalam mendidik anak. Berbekal panduan ilmu mendidik anak yang sesuai dengan syariat Islam, diharapkan akan muncul generasi baru, sebuah generasi emas yang berkualitas. Dan proses menuju lahirnya generasi tersebut, membutuhkan kesabaran. Karena tidak ada hasil mendadak dalam mendidik anak.
Bagi mereka yang kini merasa kewalahan dengan perangai buruk putra-putrinya, jangan berkecil hati, pengalaman Sinyo dan Alby membuktikan bahwa tidak ada yang mustahil untuk sebuah perubahan. Protes, penolakan, pembangkangan yang dilakukan, ternyata tidak mengabadi. Akan tiba masanya situasi menjadi baik. Para orangtua hendaknya bersabar dan senantiasa melangitkan doa demi kebaikan putra-putrinya, bagaimana pun kondisi mereka.
Demikian pun bagi anak yang merasa seperti Sinyo dan Alby di masa lalu, selalu ada kesempatan untuk memperbaiki keadaan. Hidayah yang datang dari Allah, hendaknya segera ditangkap erat, jangan sampai terlepas lagi. Perlahan tapi pasti, kebencian yang meraja akan terkikis, seiring dengan kesadaran akan makna cinta dalam keluarga.
Maka, hubungan baik dan komunikasi yang sehat antara anak dan orangtua merupakan kunci penting dalam sebuah keluarga. Senantiasa menggali ilmu demi memperkaya pengetahuan tentang pendidikan anak adalah hal yang mutlak harus dilakukan orangtua. Jangan ketinggalan, diiringi dengan kesabaran, serta kesungguhan berdoa kepada Allah. Bila itu semua dilakukan, Insya Allah, tidak akan ada lagi generasi Malin Kundang.
Tidak tersedia versi lain